10 Film Anime Romance Pilihan Terbaik

19.57
10 Film Anime Romance Pilihan Terbaik
Sudah tidak bisa diragukan lagi bahwa Romance adalah genre yang paling disukai oleh pecinta anime di seluruh dunia. Tidak hanya untuk anime, film barat bahkan untuk sinetron di Indonesia sendiri menjadi tontonan yang wajib untuk keluarga di rumah. Termasuk pada film movie anime, pada movie anime genre Romance memiliki ciri khas khusus yang di mana setiap anime movie yang bergenre romance memiliki konsep cerita yang mengharukan serta sulit untuk ditebak.

Baca juga: Rekomendasi 15 Anime Movie Dengan Berbagai Konsep Cerita

Setiap tahun studio animasi Jepang selalu memproduksi anime movie dengan berbagai konsep cerita yang dapat membuat penontonnya tidak dapat bergerak dari tempat duduk mereka, tidak terkecuali saya. Sebagai pecinta anime movie saya disini akan membagikan rekomendasi anime movie dengan genre romance terbaik yang pernah saya tonton sebelumnya. Namun, daftar ini bukan berdasarkan pemikiran saya seorang, saya ingin kalian mengingat ini. Daftar rekomendasi anime movie ini saya dapatkan dari hasil riset di berbagai forum serta web anime, tentu saja saya sudah menonton semua nya, karena itu rekomendasi movie anime ini tidak akan mengecewakan kalian. Tanpa basa basi lagi, di bawah adalah daftar anime movie pilihan terbaik yang bisa saya sarankan untuk kalian.

Kimi no Na wa.

Lihat PV/Trailer

Kimi no Na wa bercerita tentang Taki Tachibana dan Mitsuha Miyamizu sebelumnya mereka tidak pernah bertemu satu sama lain, sampai suatu ketika mereka bermimpi, didalam mimpi tersebut mereka bertukar tubuh dan melakukan kegiatan orang tersebut, sampai titik terang mereka ketahui, bahwa dari mereka benar-benar memakai tubuh orang lain dan melakukan aktifitas yg nyata. Mimpi tersebut berlangsung terus menerus dan mereka pun menikmati fenomena tersebut, sampai suatu hari mimpi bertukar tubuh tersebut terhenti, menyadari keanehan tersebut Taki mencoba mencari tahu apa yg terjadi, tapi, yg terjadi adalah fenomena aneh dan bencana besar akan terjadi yg menyangkut dengan mimpi tersebut.

Anime movie terbaik yg pernah menjadi top anime nomor 1 di MAL ini pernah fenomenal pada tahun 2016 sampai tahun 2017, dimana anime ini juga menjadi anime terlaris di bioskop Jepang dalam 3 bulan setelah perilisannya.

Hal (ハル)

Lihat PV/Trailer

"Hal sudah meninggal." Sebuah kenyataan yang tak dapat diterima oleh Kurumi sehingga ia berhenti tersenyum, tidak bisa tidur, tidak mau mendengar, tidak mau makan, dan tidak bisa menangis. Demi menyelamatkannya, "seorang" robot diminta untuk menjadi dan menggantikan Hal untuk menemani Kurumi.

Kokoro ga Sakebitagatterunda.

Lihat PV/Trailer

Dulu saat masih kecil, Jun adalah gadis yang periang. Namun, karena perkataannya yang seharusnya tak pantas ia katakan, membuat keluarganya hancur. Agar tidak lagi mengatakan sesuatu yang dapat melukai perasaan orang lain, "Peri Telur" muncul dan menyegel perkataannya. Suatu hari, Jun ditunjuk oleh guru di sekolahnya untuk menjadi anggota Komite Eksekutif Pertukaran Pelajar Tingkat Regional. Bersama dengan 3 teman sekolahnya, ia mulai menjalani kehidupannya sebagai anggota komite eksekutif dan berusaha menghadapi masa lalunya untuk terus hidup ke depan.

Zutto Mae Kara Suki Deshita

Lihat PV/Trailer

Natsuki Enomoto merupakan seorang mahasiswa tahun ketiga dari SMU Sakuragaoka yang punya perasaan pada teman semasa kecilnya yang bernama Yuu Setoguchi. Akan tetapi, dia tak mampu menghadapi perasaannya tersebut secara langsung namun meminta Yuu untuk membantunya dengan pengakuannya. Sementara Natsuki yang tak bisa ungkapkan perasaannya pada Yuu suatu hari diundang Koyuki Ayase ke sebuah acara pertemuan. Akankah Natsuki bisa mengungkapkan perasaannya itu pada Yuu? Ataukah akan tetap disembunyikan di dalam hatinya?

Byousoku 5 Centimeter

Lihat PV/Trailer

Toono Takaki dan Shinohara Akari, mereka adalah teman masa kecil yang begitu dekat dan selalu bermain bersama. Tapi, saat Akari pindah rumah karena masalah pekerjaan orang tuanya, kehidupan masa kecil mereka terputus, tapi, walaupun begitu mereka selalu mengirimi surat satu sama lain untuk menjaga hubungan pertemanan mereka.

Hari demi hari berlalu sampai mereka beranjak dewasa, masing masing dari mereka memiliki masalah dan aktifitasnya, jarak antara merekapun semakin lebar, mereka juga semakin jarang mengirimi surat satu sama lain. Tapi, saat Takaki akan pindah rumah, kini Takaki ingin menemui Akari dari sekian lama sejak mereka berpisah.

Toki wo Kakeru Shoujo

Lihat PV/Trailer

Suatu hari saat Makoto pulang sekolah, di jalan yang menurun tiba-tiba rem sepeda Makoto blong! Dia tidak bisa mengendalikan kecepatan sepedanya yang sangat kencang. Sementara di hadapannya palang kereta api akan menutup menandakan bahwa sebentar lagi ada kereta yang akan lewat.

Makoto pun pasrah dan tentunya berharap itu semua dapat terulang dan tidak terjadi. Saat Makoto terlempar dari sepedanya karena menabrak palang, kereta api yang lewat dengan kencang! Bagaimana nasib Makoto?. Disimak ya movie nya, seru banget.

Tamako Love Story

Lihat PV/Trailer

Merupakan Movie dari Series Anime Tamako Market, untuk latar waktunya adalah 1 tahun setelah series dari animenya, Tamako Love Story ini bisa dibilang merupakan bagian romance nya dari versi series nya, lanjutan yg berkaitan satu dengan yg lainnya.

Bercerita tentang keseharian mereka yg diwarnai dengan kebahagiaan dan keceriaan seperti biasanya di pusat perbelanjaan. Namun sekarang mereka telah beranjak dewasa, dan akan lulus dari SMU kemudian melanjutkan kesekolah yg berbeda.

Waktu yg ia miliki tinggal beberapa hari lagi, karena Mochizou berencana untuk pergi ke tokyo dan melanjutkan kuliahnya disana, sekarang Mochizou berencana untuk menyatakan perasaannya kepada Tamako, sahabatnya yg sudah ia sukai dari kecil, Mochizou tak ingin jika ia menyesal jika tak mengungkapkan perasaanya tersebut. Namun itu semua tidaklah mudah, ditambah lagi Midori yg menantang Mochizou untuk melakukan beberapa hal. Bagaimanakah kelanjutan antara mereka berdua? akankah Mochizou berani mengungkapkan perasaanya kepada Tamako?

Kotonoha no Niwa

Lihat PV/Trailer

Takao bercita-cita menjadi seorang pendesain sepatu. Mungkin ia akan membuka toko sepatu sendiri setelah lulus sekolah. Saat musim hujan, ia suka membolos di sebuah gasebo yang berada di sebuah taman. Sambil menunggu hujan reda, ia suka menghabiskan waktu dengan mendesain sepatu. Saat itulah ia bertemu dengan seorang wanita misterius bernama Yukari Yukino. Wanita yang lebih tua darinya, nampaknya ia juga suka bolos. Mereka berkenalan dan menjadi dekat.

Hotarubi no Mori e

Lihat PV/Trailer

Anime Movie ini menceritakan tentang seorang gadis cilik yang bernama Takegawa Hotaru sedang liburan ke desa kakeknya di suatu musim panas, kemudian Takegawa Hotaru tersesat di dalam hutan yang disebut sebagai tempat tinggal para siluman atau roh. Dia akhirnya ditolong oleh seorang pemuda bertopeng bernama Gin, yang mengaku sebagai salah satu roh dan dia akan segera menghilang apabila bersentuhan dengan manusia. Karena penasaran Hotaru mencoba menyentuhnya namun apa yang terjadi? Dia kena lempar atau pukul memakai ranting pohon olehs roh tersebut.

Lalu , roh itu malah mengantar Hotaru pulang menuju batas desa, merasa berhutang budi, Hotaru berjanji kalau dirinya akan kembali lagi ke hutan itu. Dan benar, Hotaru kembali lagi ke hutan itu keesokan harinya, liburan musim panas Hotaru ia habiskan bermain di hutan bersama Gin sang youkai. Sejak saat itu, musim panas menjadi musim yang paling dinantikan oleh Hotaru, karena ia bisa berlibur ke desa dan bertemu dengan Gin.

"Bungaku Shoujo" Movie

Lihat PV/Trailer

Protagonis dari cerita, Konoha Inoue, adalah anak SMA kelas 2, siswa senior yang tampaknya tidak normal. Kehidupan SMA-nya, terjadi insiden 2 tahun yang lalu, dapat disimpulkan sebagai tidak normal – jika seseorang dapat menggunakan jurus rahasia yang digunakan untuk menjadi penulis yang terbaik di asmara perempuan. Karena kejadian itu, dia kini bersumpah tidak akan menulis lagi. Ini terus berlangsung sampai ia dipaksa untuk bergabung dengan klub sastra oleh pemimpin klub sastra, mahasiswi kelas 3 Amano Touko, seorang gadis cantik yang memiliki kecintaan pada karya sastra. Sekarang dia bertugas menulis cerita setiap hari sepulang sekolah.


Tak bosan saya ingatkan ini kepada kalian: nomer pada urutan daftar anime di atas tidak menentukan peringkat untuk rekomendasi anime nya. Dan, jika kalian ingin melakukan pencerian informasi yang lebih tentang anime nya silahkan klik judul dari anime diatas, karena title anime diatas sudah saya pasang link yang mengarahkan langsung ke mesin pencarian Google. Semoga dapat membantu.

Related Post

Previous
Next Post »

0 komentar:

Posting Komentar